Desain eksterior rumah minimalis adalah sebuah desain rumah yang berada diluar ruangan rumah misalnya taman, teras rumah, kolam ikan, pagar dan lain sebagainya. Desain eksterior merupakan kebalikan dari desain interior, tetapi keduanya merupakan satu kesatuan yang harus diperhatikan agar sebuah hunian tampak sempurna serta nyaman untuk yang menempatinya. Selain kenyamanan dan keindahan yang ada didalam ruangan sebuah rumah, tentunya model bagian luar rumah juga sangat dipentingkan agar tampil elegan dan menarik pandangan. Dalam hal ini penyesuaian model rumah serta perpaduan warna cat menjadi pertimbangan sebelum membangun sebuah rumah.
Rumah minimalis saat ini memang digemari oleh mayoritas masyarakat terutama di daerah perkotaan dimana lahan yang minim maka desain rumah minimalis menjadi pilihan yang tepat. Meskipun dilahan yang tidak terlalu luas namun fungsi rumah tetap maksimal serta memiliki tampilan yang menarik. Jika kita berbicara mengenai tampilan, maka awal yang menjadi perhatian tentunya saat kita melihat rumah tersebut dari depan atau luar rumah. Dalam hal ini desain eksterior rumah minimalis memang harus dimatangkan agar rumah terlihat menawan jika dipandanga dari luar.
Berikut dibawah ini beberapa model gambar eksterior rumah yang bisa Anda jadikan inspirasi saat membuat desain rumah minimalis.
Beberapa hal yang biasanya menjadi pertimbangan awal terkait eksterior rumah yaitu :
- Penyesuaian pagar rumah mulai dari model atau bentuk pagar yang ingin Anda gunakan. Ketinggian serta bahan pagar rumah yang Anda inginkan juga harus disesuaikan dengan lahan serta konsep rumah.
- Kombinasi warna cat yang Anda gunakan akan sangat berpengaruh kuat terhadap pandangan mata. Gunakan kombinasi warna cat yang selaras dengan model rumah yang Anda bangun.
- Jika memungkinkan diberikan taman, maka akan lebih tampak menawan meskipun dengan ukuran kecil. Dengan adanya taman kecil didepan rumah maka rumah akan semakin tampil menawan dan sejuk.
- Teras rumah juga merupakan hal yang tak boleh ketinggalan, berikan sedikit stand untuk teras rumah agar rumah minimalis semakin tampak sempurna.
Dengan menyesuaikan beberapa hal penting terkait eksterior rumah maka rumah yang akan Anda huni akan semakin terlihat elegan. Memang diperlukan penyelarasan dalam hal ini sehingga beberapa bagian mulai dari pagar, taman, warna cat akan mampu menyatu menjadi bagian rumah seutuhnya memunculkan sebuah kombinasi yang saling berkaitan dan menarik jika dipandang.
Berikut diatas sedikit ilustrasi mengenai desain eksterior rumah minimalis semoga bisa menginspirasi Anda dalam hal melakukan desain rumah idaman Anda. Pada intinya selain menarik, kenyamanan juga Anda dapatkan dirumah tempat tinggal Anda. Maka baik bagian dalam maupun bagian luar rumah harus memiliki kombinasi yang mampu saling melengkapi dan menyatu sehingga keutuhan rumah tampil menawan dan nyaman.
Post Comment
No comments:
Post a Comment
Kalau komentar yang bener kan udah pada gede
sesuaikan pada isi artikel